Friday, December 20, 2013

Browse » home» » » » » » » » Berbagai promosi usaha agar bisa lebih dikenal

Berbagai promosi usaha agar bisa lebih dikenal


Denyut nadi sebuah bisnis sangat tergantung dari berapa banyak konsumen yang bisa kita dapatkan, dan saat itulah dimana anda akan sangat memerlukan promosi yang berguna untuk melancarkan bisnis yang anda jalankan. Untuk menambah info anda kami akan memberikan berbagai strategi jitu untuk melakukan promosi dan menjadi yang nomor 1 dalam usaha yang akan ataupun yang sedang anda jalankan saat ini.

1.    Jejaring social (web):
Siapa yang tidak mempunyai facebook dan twitter saat ini? Seluruh orang didunia hampir rata-rata mempunyai facebook, nah dari sini anda bisa mempromosikan bisnis yang anda punya kepada khalayak umum dan namun bukan melakukan spam ke profile facebook orang lain, melainkan dengan promosi secara alami. Jika dikelola dengan baik, promosi dengan menggunakan facebook ini sangat ampuh untuk mendongkrak bisnis anda.


2.    Brosur
Menggunakan brosur sebagai sarana memperkenalkan usaha juga masih terbilang efektif untuk saat ini. Selain mudah dan murah, anda juga dapat menyebar brosur tersebut ditempat yang menarik untuk dilihat orang banyak. Namun perhatikan jangan menempel brosur sembarang karena selain dapat merusak pemandangan juga tidak efektif untuk jangka waktu lama karena berpotensi tertimpa brosur lain, solusi yang benar adalah memberi brosur langsung kepada orang bisa di sekitar kampus maupun sekolah.

3.    Rekomendasi
Cara ini juga terbukti ampuh untuk menarik perhatian calon konsumen. Bila konsumen puas , mereka akan menyebarkan informasi tentang bisnis anda ke tiap orang. Jadi pastikan konsumen sangat puas untuk pelayanan anda, kalau perlu di akhir kunjungan berikan brosur berisi diskon menarik terbatas waktu serta serta striker yang mengidentifikasikan produk anda agar pembeli tertarik dan kembali datang bahkan membawa teman-temannya.

4.    Studi kasus
Tidak hanya ilmu pengetahuan saja yang memakai metode ini. Untuk mempelajari bagaimana suatu produk di kenal oleh masyarakat maka anda perlu untuk meninjau dan mempelajari bisnis dan berbagai produk dalam bisnis anda. Pelajari mereka mendapatkan informasi mengenai produk anda dari aman dan anda bisa mengoptimalkan pengetahuan tersebut dalam pemasaran bisnis anda.

No comments:

Post a Comment